









Dear Kanjeng Pembaca sekalian,… menarik untuk disimak jalannya MotoGP race di Silverstone, UK … dimana yang digadang-gadang Marquez bersaudara… dan motor Ducati … yang biasanya sulit terkejar malah di Silverstone… terjadi berbagai kejutan …!!! Sempat motor Yamaha yang dikendarai oleh Quartararo ngaciiir di depan… bahkan dari 19 lapz, bisa memimpin sampai lap ke-11… dan gap waktunya gak main-main… 4.559 detik dibandingkan Bezzecchi yang saat itu berada di posisi ke-2 …!!!
Namun memasuki lap ke-12… langsung motornya ngowooozzz… Yamaha YZR-M1 gak bisa melanjutkan…. padahal Quartararo termasuk yang bisa menembus 1’59.xxx detik selain Bezzecchi ….!!! Bezzecchi dari Aprilia berhasil menjadi Juara pada race tersebut… disusul oleh Johan Zarco dan Marc Marquez di posisi ke-3 …!!! Gap antara Bezzecchi dengan Zarco sekitar 4.088 detik … dan melihat race ini memang cukup menarik… bahwa baik Aprilia, Honda dan Ducati sudah mulai bersaing ketat …!!!
Dengan berakhirnya race di Silverstone ini… Marc Marquez semakin memantapkan memimpin klasemen sementara dengan perolehan 196 points… disusul oleh Alex Marquez dengan 172 point…. dan Bagnaia dengan 124 points …!!! Marquez sulit dilawan… mengingat saat ini ia menggunakan salah satu motor tercepat… dan Ducati sedang dalam masa jaya-jayanya …!!! Last,… akan kaaagh Marc Marquez menjadi Juara Dunia MotoGP 2025 … yaaagh kita simak aza bersama …!!! Ciaooo 😀
Leave a Reply