









Well,… mungkin nggak banyak yang tahu tentang Hiroko Hori… seorang lady bikerz dari Jepang yang hebat …!!! Ia lahir di Tokyo tanggal 1 April 1949 … dan di tahun 1970-an, ia telah touring ke 25 negara sepanjang 40 rebu km …!!! Ia pun menjadi wanita pertama di Jepang yang ikut serta dalam road race di tahun 1976 … dan 4 jam endurance race di Suzuka Jepang tahun 1980 dan 1981 menggunakan Suzuki GSX400E …!!! Kisah ini saza sudah bikin geleng-geleng… namun masih ada lageee …!!! 😀
Ia tercatat melibas 8 rebu km Gurun Sahara dengan mengunakan Suzuki DR500 …!!! Tahun 1976 di Jepang ada aturan bahwa cewek nggak boleh ikut balapan …!!! Namun aturan itu dirubah ketika Hiroko Hori terjun balapan… malah banyak ia mengasapi pembalap cowok …!!! Ia juga ikut mengorganisir suatu balapan khusus cewek.. yang disebut “Powder Puff” …!!! Soal bisnis ia pun nggak ketinggalan… membuka toko accesoris yaitu Hirokono di tahun 1979 …!!!
Ketika race ia menggunakan Yamaha single cylinder 500cc yaitu SR500… menggunakan shima framed machine yang cukup terkenal …!!! Ia sempat juga touring ke 5 negara di Europe … nggak puas dengan itu … ia pun mempersiapkan touring melibas ganasnya gurun Taklimakan di China …!!! Sayang belum sempat ia menaklukkan gurun Taklimakan … ia pun berpulang di tahun 1985 …!!! Motor yang dipunyai dan selalu digunakan nya adalah Laverda 1200LTD… selalu setia menemani dirinya …!!! 😀
Leave a Reply