









Dear Kanjeng Pembaca sekalian,… berbicara market mobil di Indonesia… memang banyak brand dari berbagai negara… dari Jepang, Jerman, China dan Amerika Serikat etc …!!! Berkaitan dengan perang dagang antara Amerika Serikat vs China… masing-masing brand berusaha unjuk gigi di market Indonesia… brand Amerika Serikat dengan Ford, Jeep etc… sedangkan brand China dengan Wuling, BYD etc …!!! Naaagh kalau kita lihat bagaimana potret penjualan mobil brand Amerika Serikat vs China di Indonesia… yuuuk kita simak …!!!
Brand mobil Amerika Serikat yang paling ganteng adalah Ford… brand ini sudah dari zaman jebooot masuk ke Indonesia… penjualan mobil Ford di Indonesia sepanjang Q1-2025 tercatat sebesar 185 unit… jadi rata-rata sekitar 62 unit …!!! Penjualan brand Jeep tercatat pada periode yang sama adalah nihil … jadi kalau digabungkan dengan brand Ford yaaagh… 185 unit… jadi bisa dikatakan sangat kecil …!!!
Sebaliknya brand China yaitu Wuling bisa menjual sekitar 5.425 unit … sedangkan brand BYD dapat menjual sekitar 5363 unit … kemudian DFSK tercatat 143 unit… BAIC sekitar 124 unit dan Geely sekitar 103 unit …!!! Secara total tercata sekitar 11.158 unit… atau rata-rata setiap bulan terjual sekitar 3719 unit … so ini semua data retail sales… dalam artian pilihan konsumen Indonesia seperti ini …!!! Jadi kalau dibandingkan penjualan rata-rata 1 bulan… antara 3.719 unit brand China … melawan 62 unit brand Amerika Serikat… yaaagh berarti hampir 60 kali lipat … dengan kata lain 60 konsumen Indonesia memilih brand China … dibandingkan 1 konsumen Indonesia brand Amerika Serikat … so bak langit dan bumi …!!! Last,… dari sini sudah terlihat bahwa sangat sulit untuk brand Amerika Serikat untuk dapat menarik hati konsumen Indonesia… apalagi ditambah perang tarif… so bakalan runtuh brand Amerika Serikat …betoeeel …??? Ciaooo 😀
Leave a Reply