









Well,… pabrikan Suzuki naga-naganya nggak tinggal diam… ketika pabrikan Kawasaki mulai masuk ke segment moge … dengan Kawasaki Z800 …!!! Memang bicara soal moge… terlihat bahwa pabrikan Suzuki masuk duluan di segment ini … namun manuver yang dilakukan Kawasaki di segment motor sportz memang bikin pengamat suka ndlahooom dan berdecak kagum …!!! Kedua pabrikan ini mengeluarkan jurus dengan pendekatan yang berbeda… dimana pabrikan Suzuki lebih fokus dulu kepada moge kelas ‘berat’ dengan Suzuki B-King… Suzuki Hayabusa etc …!!! Sedangkan pabrikan Kawasaki memantapkan dahulu … di segment 250cc dengan Kawasaki Ninja 250R dan Kawasaki Z250 …!!!
Pemanasan dilakukan oleh Kawasaki dengan meluncurkan Kawasaki Er-6n dan Kawasaki Ninja 650 … dan langsung market terhipnotis oleh kedua product ini …!!! Tercatat termasuk sukses kedua product ini… dari pengamatan juragan sekitar 50an unit per bulan laku terjual untuk Kawasaki Er-6n… dan jumlah yang nggak terlalu berbeda untuk Kawasaki Ninja 650 …!!! Naaagh masuk ke segment 800… dengan basis ‘massa’ konsumen Kawasaki Z250 dan Kawasaki Er-6n yang bersifat naked bikez… luncuran Kawasaki Z800 relatif diterima oleh market… sekaligus membangun barrier to entry … bagi product Jepang lainnya …!!!
Naaagh,… pabrikan Suzuki yang menantang Kawasaki Z800 dengan product nya GSR 750… sangat ditunggu oleh konsumen berapa akan dibanderol harganya …!!! Kedua pabrikan dari Jepang ini relatif sama ‘style’ nya… rata-rata dibanderol lebih murah dan motor ini mempunyai power yang cukup mumpuni… !!! Tantangan Suzuki adalah … jika Kawasaki bisa memasukkan product Z800 dari Thailand… yang bisa menguntungkan dalam hal pricing… bagaimana Suzuki bisa mensiasati hal ini …??? Last,… jika Kawasaki Z800 dibanderol Rp. 169 jeti… berapa akan dibanderol Suzuki GSR 750 …??? Info non resmi memang ada… namun lebih baik kita tunggu saza… berapa banderol product ini … baru bisa dilihat ‘chance’ product ini … okeeey …??? 😀
Leave a Reply