









Dear Kanjeng Pembaca sekalian,… memang tidak dapat dipungkiri bahwa Red Sparks mengalami kemalangan dimana 2 (dua) pemainnya yaitu Bukilic dan Park Eun-Jin mengalami cidera pada engkel kaki …!!! Akibat dari ini… pada putaran ke-6 … pemain inti seperti disimpan … terlebih Mega pemain Indonesia ini dijaga rapat-rapat gak turun di pertandingan putaran ke-6 …!!! Naaagh persoalannya lawan di putaran ke-6 ini… seperti apa … apakah menurunkan tim inti atau tim lapis ke-2 …???
Persoalannya adalah Red Sparks walau sudah lolos ke babak play-off… harus berebut di posisi ke-2 … melawan Hyundai Hillstate …!!! Lhaaa khan mau posisi ke-2 atau ke-3 kek… akan melawan Hyundai Hillstate … betoeel …??? Memang betoeeel… namun kalau posisi ke-2 … ketika melawan Hyundai Hillstate … sebanyak 2 (dua) pertandingan akan berjalan di kandang sendiri… 1 (satu) pertandingan di kandang lawan …!!! Jadi faktor ini yang harus diperhatikan… bagaimana bisa memperoleh posisi ke-2 … dengan tidak mengorbankan pemain dalam hal ini mengalami cidera …!!!
Ketika melawan pemain lapis ke-2 seperti Pink Spiders… memang pemain bocil dari Red Sparks bisa mengalahkan walau dengan skor tipis 3 – 2 …!!! Namun ketika melawan pemain inti seperti IBK Altos … Red Sparks kalah telak … 0 – 3 … so disini memang gak sepadan kalau pemain bocil harus melawan pemain inti pemain lain …!!! Naaagh disini baik Red Sparks ataupun Hyundai Hillstate akan bermain 3 kali lagi… skor saat ini imbang 60 points … so arti nya apa …??? Red Sparks harus berusaha untuk menduduki posisi ke-2 … dimana salah satunya adalah melawan Hyundai Hillstate …!!!
So jika Red Sparks bisa kalahkan Hyundai Hillstate dengan telak dan memperoleh points 3 … dan menang lagi dipertandingan tersisa dan memperoleh 3 points… sudah pasti akan berada di posisi ke-2 … walaupun skor pointnya sama… kalah Red Sparks unggul dalam jumlah kemenangan …!!! Namun kalau Red Spark keukeuh gak menurunkan tim inti… dan Hyundai Hillstate menurunkan tim inti… yaaagh siap-siap Red Sparks akan berada di posisi ke-3 …. dan kehilangan kesempatan untuk dua kali berada di kandang sendiri di babak playoff melawan Hyundai Hillstate …!!! Yaaagh inginnya dapat berada di posisi ke-2 dengan menurunkan tim bocil… yaaagh sulit kalau mau melawan tim inti Hyundai Hillstate …!!! Disini kearifan pelatih dalam menyusun strategi itu penting… atau ini ‘traumatis’ di musim lalu gagal mengingat adanya pemain cidera juga …!!! Last,… yaaagh kita lihat saza ihktiar Ko Hee-Jin ini apakah akan berhasil … so stay tuned …!!! Ciaooo 😀
Leave a Reply