









Alhamdulillahil qowiyyi sulthonuh, … al-wadlihi burhanuh, … al-mabsuthi fil wujudi karomuhu wa ihsanuh, … Ta’ala majduhu wa adhuma syanuh.
Allahumma shalli ala Sayyidina Muhammad, Shalata ahlis samawati wal ardhina alaihi, adada ma indallahi min al-adad fi kulli lamhati ainin, minal azali ilal abad …… amma ba’du …!!!
Mari kita dalami Qs. Yusuf ayat 19 sbb :
وَجَاءَتْ سَيَّارَةٌ فَأَرْسَلُوا وَارِدَهُمْ فَأَدْلَىٰ دَلْوَهُ ۖ قَالَ يَا بُشْرَىٰ هَٰذَا غُلَامٌ ۚ وَأَسَرُّوهُ بِضَاعَةً ۚ وَاللَّهُ عَلِيمٌ بِمَا يَعْمَلُونَ
wa jaaa`at sayyaarotun fa arsaluu waaridahum fa adlaa dalwah, qoola yaa busyroo haażaa ghulaam, wa asarruuhu bidhoo’ah, wallohu ‘aliimum bimaa ya’maluun
Artinya :
Dan datanglah sekelompok musafir, mereka menyuruh seorang pengambil air. Lalu dia menurunkan timbanya. Dia berkata, “Oh, senangnya, ini ada seorang anak muda!” Kemudian mereka menyembunyikannya sebagai barang dagangan. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang mereka kerjakan.
Pada kalimat wa jaaa`at sayyaarotun,… yang berarti Dan datanglah sekelompok musafir … kata sayyaarah yang berarti musafir diambil dari kata yasiiru, yang mengacu kepada musafir musiman yang menggunakan karavan …!!! Kemudian … fa arsaluu waaridahum fa adlaa dalwah … yang berarti … mereka menyuruh seorang pengambil air. Lalu dia menurunkan timbanya… disini terlihat bahwa ada satu orang yang ditugaskan untuk mengambil air dan menurunkan timbanya… so dalam hal ini sumur nya sangat tua… !!!
Kemudian pada kalimat qoola yaa busyroo haażaa ghulaam … yang berarti … Dia berkata, “Oh, senangnya, ini ada seorang anak muda!” … kenapa begitu senangnya …??? Karena pada jaman dulu adalah era perbudakan… budak itu adalah berharga dan bisa dijual dengan harga mahal …!!! Jadi tidak terpikir akan dikembalikan kepada orang tua nya… langsung dijual sebagai budak …!!!
Selanjutnya wa asarruuhu bidhoo’ah, … yang berarti … Kemudian mereka menyembunyikannya sebagai barang dagangan…. disini para musafir menyembunyikan Nabi Yusuf a.s, diantara tumpukan-tumpukan barang… !!! wallohu ‘aliimum bimaa ya’maluun … yang berarti Dan Allah Maha Mengetahui apa yang mereka kerjakan. … Allah SWT mengetahui apa yang para musafir lakukan dari perjalanan dari Palestina ke Mesir … dan menyembunyikan diantara karung-karung barang dagangan …!!!
Demikian artikel singkat ini… semoga bermanfaat dan menambah keimanan kita semua. Wallahu muwafig ila aqwamith thariq, wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh… !!!
Leave a Reply