









Dear Kanjeng Pembaca sekalian,… jika kita melihat sejarah WSBK … bisa dikatakan bahwa pabrikan Kawasaki salah strategy … gak bisa melihat pembalap mana yang menjadi ancaman pembalap utamanya Jonathan Rea …!!! Sebagaimana diketahui ketika Rea memegang motor Honda … juga sulit untuk menjadi juara WSBK …!!!
Ketika Rea nyebrang ke Kawasaki… ia bisa menjadi Juara WSBK… gak tanggung-tanggung dari tahun 2015 sampai 2020… ia menjadi Juara WSBK sudah 6 kali … tidak ada satupun pembalap yang bisa meladeni …!!! Di tahun 2018,… Toprak masuk ke WSBK memegang motor Kawasaki di tim private gurem yaitu tim Kawasaki Puccetti Racing …!!!
Di tahun 2019 … malah rekan setimnya Leon Haslam hijrah ke tim pabrikan … disini kok malah Toprak seperti disia-siakan … padahal Haslam di tahun 2018 hanya menduduki posisi ke-20 … sedangkan Toprak di posisi ke-9 …!!! Namun di tahun 2019… prestasinya lebih monceeer dari Haslam… ia menduduki posisi ke-5 … sedangkan Haslam di posisi ke-7 ….!!! Ini berarti Toprak punya potensi… dan karena berhasil menggusur Haslam …!!!
Toprak kemudian hijrah ke tim pabrikan Yamaha… disini laaagh ia melesat di posisi ke-4 … dan juara race sebanyak 3 kali … bahkan mengalahkan rekan setim nya Van der Mark yang hanya 1 kali juara race …!!! Pinternya tim Yamaha mencari bibit pembalap yang potensial … tidak pelak di tahun 2021 … Toprak mulai melakukan sepak terjang… setelah penyesuaian di tahun pertama menggunakan Yamaha …!!!
His moment to truly shine 🙌@toprak_tr54 receive's the 2021 World Championship trophy 🏆#OnTOPrak pic.twitter.com/jIl5BHOoCW
— WorldSBK (@WorldSBK) November 21, 2021
Sebelum race di Mandalika,… di tahun 2021 Toprak sudah memenangkan 13 kali race (termasuk Superpole race red.),… sedangkan Rea hanya 11 kali memenangkan race (termasuk Superpole race red.) …!!! Pembalap yang talenta mempunyai andil untuk Juara… dimana terakhir Yamaha memenangkan Juara Dunia WSBK di era Ben Spies …!!! Last,… ingat bagaimana Rossi pindah ke Yamaha waktu itu motor Yamaha dianggap gurem … dan ketika Marc Marquez memperkuat Honda… so ketika pembalap talenta bergabung ke tim pabrikan… weeeeisss monceeer mas …!!! Ciaaaooo 😀
Veto seorang Ace rider dalam team turut andil menentukan team mate
Bisa jadi Rea menganngap haslam lebih aman dan akan melakukan tugasnya sebagai wingman yg mensupport Ace ridernya (Rea) , bukan malah mengancam posisi ACE rider …
Karena itu kawasaki tidak mau “mengkandangkan 2 singa jantan”
Cuman klo rider memang bertalenta, sudah nyaman dgn paket motornya , maka akan tetap sulit dibendung